SD Muhammadiyah 1 Cileungsi yang merupakan sekolah swasta islam pertama di Cileungsi terus berkembang untuk menjadi sekolah islam yang unggul ditengah pesatnya pertumbuhan sekolah islam di Cileungsi. Dengan meningkatkan kualitas Sumber Daya Guru baik dari segi rohani, spiritual dan IMTAK (iman dan takwa), diharapkan akan menjaga kualitas SD Muhammadiyah 1 Cileungsi ini.

Program keislaman mencoba memfasilitasi dengan meluncurkan program-program terbaiknya. Dalam rangka meningkatkan iman dan takwa, serta menambah wawasan Ilmu pengetahuan agama juga kemampuan membaca Al Qur’an, seluruh guru, staff dan Karyawan SD Muhammadiyah 1 Cileungsi mengadakan pengajian rutin bulanan dan pengajian rutin mingguan yang konsisten dilaksankan di sekolah. Ditengah padatnya Kegiatan Belajar Mengajar dan tugas lain yang menanti, seluruh guru SD Muhammadiyah 1 Cileungsi antusias, konsisten dan bersemangat untuk menambah ilmu.

Pengajian bulanan yang diisi dengan tausiyah agama dari ust/ustadzah yang berkompeten dibidangnya yang khusus diundang untuk mengisi materi keislaman. Kegiatan ini diadakan setiap Jum’at dipekan pertama. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan dan menambah ilmu serta keyakinan yang kuat kepada Allah SWT sehingga mampu memberikan ketenangan hati dan semangat pada diri guru dan karyawan SD Muhammadiyah 1 Cileungsi dalam mencerdaskan anak bangsa.

Yang kedua yakni Pembinaan Tilawah Al Qur’an dengan metode UMMI. Setelah bekerjasama dengan UMMI Foundation, SD Muhammadiyah 1 Cileungsi berkomitmen memberikan pembelajaran dengan metode UMMI yang terbaik untuk peserta didik. Pasca supervisi metode UMMI, sebagai RTL (Rencana Tindak Lanjut) pelatihan dan pembinaan rutin mingguan diadakan secara konsisten. Pelatihan dan pembinaan ini diadakan sepekan sekali setiap hari Jum’at minggu kedua sampai keempat.
Melalui pelatihan ini diharapkan guru dan karyawan SD Muhammadiyah 1 Cileungsi mampu membaca Al Qur’an dengan makhrojul huruf dan tajwid yang tepat dengan lagam bacaan UMMI yang benar. Dan mereview bagaimana metode pengajaran UMMI yang tepat untuk menyampaikan kepada peserta didik di kelas.

Selain kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM dalam segala aspek keagamaan, pengajian ini juga dilaksanakan untuk menjalin silaturahmi yang erat dalam lingkup keluarga besar SD Muhammadiyah 1 Cileungsi. Dengan harapan seluruh elemen sekolah senantiasa bersinergi dan bekerjasama untuk meningkatkan kompetensi guru yang menjadi tonggak lahirnya generasi berakhlak Qur’ani.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *